Mewujudkan salah satu komitmen terhadap masyarakat, PT. Toba Pulp Lestari, Tbk (TPL) mengadakan kegiatan gotong royong dengan melibatkan karyawan PT. TPL yang dengan sukarela mengecat dinding juga ruangan-ruangan kantor Kepala Desa dan Poskesdes Jonggi Manulus, Kecamatan Parmaksian, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), Jumat (16/08/19).
Program Employee Volunteer ini diikuti oleh 17 orang karyawan PT TPL dari beberapa departemen dan juga para perangkat desa serta warga desa Jonggi Manulus yang dengan semangat ikut berpartisipasi untuk bergotong royong. Kegiatan yang dilakukan adalah mengecat dinding luar dan dalam kantor kepala desa. Selain gotong royong, PT. Toba Pulp Lestari, Tbk juga memberikan bantuan berupa cat vinilex sebanyak 50kg, cat minyak sebanyak 12kg, serta thinner sebanyak 6 kg.
Kepala Desa Jonggi Manulus, Heli Falber Manurung, mengatakan bahwa cat dinding di kantor kepala desa sudah mulai usang dan mengelupas, sehingga keadaan dinding kantor kurang indah dipandang.
“Sekarang kantor tampak indah dan cerah. Terima kasih kepada PT TPL yang sudah mau mengadakan kegiatan gotong royong ini ,” ujar Heli Falber.
Heli Falber mengapresiasi kegiatan gotong royong ini dan berharap agar kedepannya, PT. TPL tetap akan menggandeng masyarakat disekitarnya.
Manajer Community Development (CD) TPL, Ramida Siringoringo mengatakan bahwa Gotong Royong atau Employee Volunteer merupakan program perusahaan untuk dapat lebih dekat dan berbaur secara langsung dengan masyarakat. Hubungan baik dengan masyarakat merupakan hal utama bagi PT TPL.
“Gotong royong secara sukarela ini, menjadi komitmen kami untuk dekat dan peduli dengan masyarakat. Ini merupakan kegiatan rutin perusahaan agar masyarakat merasakan kedekatan dengan PT TPL,” ujar Ramida.
Kedepannya, diharapkan kegiatan gotong royong ini dapat merangkul seluruh bidang dan juga stakeholder yang berada di sekitar perusahaan agar dapat mewujudkan visi dari perusahaan,yaitu “Good For Community”. (np)